Doa Setelah Sholat Tahajud dan Manfaat Mengerjakannya

Sholat Tahajud adalah sholat sunnah yang paling utama. Karena pelaksanaannya adalah dimana orang-orang sedang tertidur lelap, yaitu di sepertiga malam. Allah SWT telah menjanjikan pahala yang besar bagi umatnya yang mengerjakan sholat tahajud. Bagi seseorang yang telah melaksanakan sholat tahajud, hendaknya berdoa dengan doa yang sudah diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW.

Sumber wisatanabawi.com 

Doa Setelah Sholat Tahajud


اللَّهُمَّ لَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ قَيِّمُ السَّمَوَاتِ وَالْأَرْضِ وَمَنْ فِيهِنَّ وَلَكَ الْحَمْدُ لَكَ مُلْكُ السَّمَوَاتِ وَالْأَرْضِ وَمَنْ فِيهِنَّ وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ نُورُ السَّمَوَاتِ وَالْأَرْضِ وَمَنْ فِيهِنَّ وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ مَلِكُ السَّمَوَاتِ وَالْأَرْضِ وَلَكَ الْحَمْدُ أَنْتَ الْحَقُّ وَوَعْدُكَ الْحَقُّ وَلِقَاؤُكَ حَقٌّ وَقَوْلُكَ حَقٌّ وَالْجَنَّةُ حَقٌّ وَالنَّارُ حَقٌّ وَالنَّبِيُّونَ حَقٌّ وَمُحَمَّدٌ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ حَقٌّ وَالسَّاعَةُ حَقٌّ اللَّهُمَّ لَكَ أَسْلَمْتُ وَبِكَ آمَنْتُ وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ وَإِلَيْكَ أَنَبْتُ وَبِكَ خَاصَمْتُ وَإِلَيْكَ حَاكَمْتُ فَاغْفِرْ لِي مَا قَدَّمْتُ وَمَا أَخَّرْتُ وَمَا أَسْرَرْتُ وَمَا أَعْلَنْتُ أَنْتَ الْمُقَدِّمُ وَأَنْتَ الْمُؤَخِّرُ لَا إِلَهَ إِلَّا أَنْتَ أَوْ لَا إِلَهَ غَيْرُكَ وَلَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِاللَّهِ

Allahumma lakal hamdu anta qayyimus samawaati wal ardhi wa man fiihinn(a), wa lakal hamdu laka mulkus samawaati wal ardhi wa man fiihinn(a), wa lakal hamdu anta nuurus samawaati wal ardhi wa man fiihinn(a), wa lakal hamdu anta malikus samawaati wal ardh(i), wa lakal hamdu antal haqq(u), wa wa’dukal haqq(u), wa liqaa-ukal haqq(u), wal jannatu haqq(un), wan naaru haqq(un), wan nabiyyuuna haqq(un), wa Muhammadun shallallahu ‘alaihi wa sallama haqq(un), was saa’atu haqq(un), allahumma laka aslamtu, wa bika aamantu, wa ‘alaika tawakkaltu, wa ilaika anabtu, wa bika khaashamtu, wa ilaika haakamtu, faghfir lii maa qaddamtu, wa maa akhkhartu wa maa asrartu wa maa a’lantu, antal muqaddimu, wa antal muakhkhiru, laa ilaaha illa ant(a) aw laa ilaaha ghairuka wa laa haula wa laa quwwata illa billah(i)

Artinya: "Ya Allah, milik-Mu lah segala puji. Engkaulah penegak langit dan bumi sekaligus semua yang ada di dalamnya. Milik-Mu segala puji, milik-Mu kerajaan langit dan bumi sekaligus semua yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji, Engkaulah cahaya langit dan bumi sekaligus semua yang ada di dalamnya. Milik-Mu lah segala puji, Engkaulah penguasa langit dan bumi, milik-Mu lah segala puji, Engkaulah yang benar dan janji-Mu adalah benar, pertemuan dengan-Mu adalah benar, perkataan-Mu benar, surga-Mu itu benar ada, neraka itu benar ada, para Nabi itu benar, Nabi Muhammad SAW itu benar, dan kiamat itu benar ada. Ya Allah, hanya kepada-Mu lah aku berserah diri, hanya kepada-Mu lah aku beriman, hanya kepada-Mu lah aku bertawakkal, hanya kepada-Mu lah aku kembali, hanya dengan-Mu lah aku menghadapi musuh, dan hanya kepada-Mu lah aku berhukum. Maka ampunilah segala dosa yang telah aku lakukan dan dosa yang mungkin akan aku lakukan, dosa yang aku lakukan secara sembunyi-sembunyi maupun terang-terangan. Engkaulah yang Maha terdahulu dan Engkaulah yang Maha terakhir. Tiada Tuhan selain Engkau dan tiada daya upaya serta kekuatan kecuali dengan pertolongan-Mu ya Allah".

Manfaat Sholat Tahajud


1. Doa yang mudah di kabulkan

Seseorang yang selalu mengerjakan sholat tahajud dan berdoa, dipercaya doa akan mudah dikabulkan oleh Allah SWT. Bagi Anda yang sedang meminta sesuatu seperti jodoh atau lainnya, Anda dapat melaksanakan sholat tahajud dengan meniatkan dan khusuk. Lakukan sholat tahajud selama 40 hari, maka doa kita akan didengar Allah. Karena Allah SWT menyukai hamba-Nya yang banyak meminta.

2. Menghapus dosa

Keistimewaan sholat tahajud diberikan kepada orang yang mau dan mampu mengerjakan sholat tahajud dengan niat dan keikhlasan. Salah satu manfaat sholat tahajud adalah dapat menghapus dosa-dosa yang telah kita perbuat. Selain dengan melakukan sholat tahajud, Anda juga bisa mengerjakan sholat taubat dengan sungguh-sungguh. Insyaallah dosa-dosa yang Anda perbuat akan diampuni dan tidak akan mengulanginya lagi.

3. Pikiran jadi tenang

Ketika kita bangun untuk mengerjakan sholat tahajud di sepertiga malam, maka kita akan merasakan pikiran yang jernih dan segar. Pada saat itulah waktu yang tepat untuk menyegarkan pikiran sehingga dapat membuat pikiran kita lebih tenang.

4. Di angkatnya derajatmu

Allah SWT akan mengangkat derajat manusia yang gemar melaksanakan sholat tahajud. Sebagaimana Allah berfirman: "Dan pada sebagian malam, dirikanlah sholat tahajud sebagai ibadah tambahan bagimu. Semoga Tuhan mu mengangkatmu ke tempat yang terpuji."(QS Al-Isra:79)

5. Mendapatkan cinta Allah

Ketika orang lain sedang menikmati tidur di sepertiga malam, dan Anda lebih memilih mendakatkan diri kepada Allah. Janji Allah SWT nyata, bahwa seseorang yang senangtiasa mendekatkan diri dan berdoa kepada-Nya, maka akan dikabulkan. Allah SWT akan lebih cinta kepada hamba-Nya yang mau mendekatkan diri.

Itulah doa setelah sholat tahajud dan manfaat sholat tahajud. Semoga saja dengan artikel singkat ini, umat muslim lebih giat mengerjakan sholat tahajud. Karena begitu banyak manfaat yang bisa Anda peroleh dari sholat sunnah tahajud ini.

Belum ada Komentar untuk "Doa Setelah Sholat Tahajud dan Manfaat Mengerjakannya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel